HBMARTWORKS

Figuratif

Tidak terbatasnya pikiran dan perasaan Hikaru tentu menjadi sebab, hingga ia “mencatat” berbagai persoalan yang ada dalam benaknya. Persoalan keluarga, masyarakat, lingkungan hidup dan lainya. Persoalan seperti ini tentu tak mudah untuk di “catat” dalam karya abstrak. Hikaru sangat aktif dan banyak menghasilkan karya figuratif yang berisi cerita, imajinasi, harapan dan lainnya. Sangat menarik melihat karya figuratifnya karena Hikaru tidak hanya mencatat dalam bentuk verbal seperti poster atau ilustrasi, namun sering ia menyajikan perumpamaan atau imajinasi yang tanpa batas, hingga dapat mengekspresikan pemikiran yang dalam seolah menjadi puisi rupa.